Minggu, 14 Maret 2010

Hati-hati Prosesor Intel Core i7 Palsu Beredar

prosesor intel core i7Prosesor intel” merupakan prosesor terbaik saat ini. Kelebihannya ialah kinerja prosesor yang stabil dan tahan panas. Apalagi dengan dirilisnya prosesor intel core i7 sebagai prosesor tercanggih semakin memantapkan nama Intel sebagai produsen prosesor.

Pada 09 Maret 2010, tabloid PC Plus online memberitakan tentang beredarnya prosesor intel core i7 palsu. Hal ini di benarkan oleh produsen chip intel. Prosesor palsu tersebut beredar melalui sebuah toko online di Amerika.

“Intel telah dibuat sadar akan adanya paket i7-920 palsu di pasar dan sedang menyelidiki berapa banyak dan/atau di mana mereka dijual. Contoh-contoh yang kami lihat bukanlah produk Intel, tetapi hasil pemalsuan. Para pembeli sebaiknya menghubungi tempat pembelian untuk minta ganti dan/atau menghubungi lembaga penegak hukum setempat jika tempat pembelian itu menolak memberikan bantuan,” kata Intel kepada The Inquirer di Inggris.

Menurut pengakuan korban, prosesor palsu yang dibelinya memiliki label palsu dari pabrik intel, memiliki ejaan yang salah pada kemasannya dan tidak ada buku petunjuk pengunaannya.

Oleh karena itu. Bagi anda yang akan membeli prosesor baru, sebaiknya cek terlebih dahulu sebelum membeli. Semoga informasi ini bermanfaat.

Sumber: http://www.tabloidpcplus.com/2010/03/09/duhhh-intel-core-i7-palsu-beredar

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda. terima kasih.


Jumat, 12 Maret 2010

Grafik Komputer

contoh grafik komputerGrafik komputer” atau Grafika komputer (Computer graphics) adalah salah satu cabang ilmu komputer yang berhubungan dengan pembuatan dan manipulasi gambar visual secara digital. Bentuk dari grafik komputer ini berawal dari grafika komputer 2D yang merupakan bentuk sederhana dari grafik komputer ini.

Kemudian grafik komputer mengalami perkembanagn yang lebih canggih dari teknologi 2D menjadi grafika komputer 3D. Cabang ilmu komputer ini emmiliki dua cabang lahi, yaitu pemrosesan citra (image processing), dan pengenalan pola (pattern recognition). Grafik komputer sering dikenal juga dengan istilah visualisasi data.

Bagian dari disiplin ilmu grafik komputer meliputi:
• Geometri: yaitu ilmu untuk mempelajari cara menggambarkan permukaan bidang
• Animasi: yaitu ilmu untuk mempelajari cara menggambarkan dan memanipulasi gerakan
• Rendering: yaitu ilmu untuk mempelajari algoritma untuk menampilkan efek cahaya
• Citra (Imaging): yaitu ilmu untuk mempelajari cara pengambilan dan penyuntingan gambar.


Pada perkembangan saat ini, pemanfaatan teknologi grafika komputer
sangat dibutuhkan untuk memvisualisasikan objek-objek dunia nyata menjadi
objek grafis, dan implementasi yang real yaitu digunakannya teknologi grafika
komputer pada fraktal untuk pembuatan aplikasi desain suatu benda.

”Toy Story” (1995), merupakan film pertama yang di produksi oleh The Walt Disney Company secara penuh menggunakan teknologi komputer dan ilmu Grafik komputer. Sejak saat itu, mulailah studio animasi digital lain untuk membuat film serupa. diantaranya Blue Sky Studios (Fox), DNA Productions (Paramount Pictures and Warner Bros.), Onation Studios (Paramount Pictures), Sony Pictures Animation (Columbia Pictures) dan DreamWorks.

Kunci pembuatan film-film ini adalah sebuah aplikasi komputer grafis yang disebut computer generated imagery (CGI). Dengan perangkat lunak ini bisa diciptakan gambar 3D lengkap dengan berbagai efek yang dikehendaki. Beberapa software CGI populer antara lain Art of Illusion (bisa di-download di sourceforce.net), Maya, Blender, dan lain-lain.


Salah satu efek CGI dalam film yang kurang dikenal, namun penting, adalah digital grading. Dengan efek ini warna asli hasil shooting direvisi menggunakan perangkat lunak untuk memberikan kesan sesuai dengan skenario. Contohnya wajah Sean Bean (pemeran Boromir) dalam ”The Lord of the Rings: the Two Tower” ketika mati dibuat lebih pucat. Jadi, tidak dengan trik kosmetik, tetapi dengan polesan komputer.

Lantas, bagaimana dengan mimik wajah yang bisa mengekspresikan perasaan haru, sedih, ataupun gembira pada tokoh ciptaan komputer? Dalam pembuatannya, animasi komputer mengkombinasikan vektor grafik dengan pergerakan yang sudah terprogram. Bagian-bagian utama seperti pada wajah, tangan, kaki, dll terdiri dari sejumlah variabel animasi yang akan dikendalikan dengan pemberian nilai tertentu untuk menampilkan ekspresi atau mimik wajah yang dikehendaki.

Sampai saat ini ilmu grafik komputer mengalami perkembangan yang cukup pesat. Sehingga bisa mengahsilkan gambar digital yang mendekati real. Semoga bermanfaat.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda. terima kasih.

sumber:
http://tahool.wordpress.com
http://id.wikipedia.org/wiki/Grafik_komputer



Kamis, 11 Maret 2010

komponen elektronika yang rawan rusak pada komputer

contoh komponen elektronikaKomputer tersusun dari jutaan “komponen elektronika”. Mulai dari yang berukuran besar sampai yang ukurannya tidak kasat mata. Komponen elektronika tersebut memiliki ketergantungan satu sama lainnya. Jika yang satu rusak, maka akan mempengaruhi komponen yang lainnya.

Dari sekian jumlah komponen elektronika pada komputer, ada beberapa yang rawan mengalami kerusakan. Hal ini disebabkan beberapa faktor yang menyebabkan kerusakannya, Komponen tersebut ialah ELCO (kapasitor yang memiliki ukuran bulat tinggi).

Kerusakannya biasanya terjadi disebabkan beberapa hal, namun yang sering terjadi ialah:

1. Suhu CPU yang terlalu panas.

Hal ini bisa disebabkan karena banyaknya debu yang menempel pada komponen elektronika sehingga menahan panas yang dikeluarkan, anda pun bisa membaca artikel tips merawat motherboard yang efisien. Selain itu, panasnya CPU bisa disebabkan karena kurangnya CPU Cooler yang digunakan.

2. Arus listrik yang tidak stabil atau terlalu tinggi.

Arus listrik PLN memang merupakan arus listrik yang kurang stabil. Walau pun standart tegangannya 220 volt, namun sering terjadi naik turun di setiap saat. Masalah ini bisa diatasi dengan menggunakan Stabilizer.

3. Terjadi konsletting

Yaitu ketika suatu arus berlawanan bertemu dan menghasilkan sebuah percikan api. Ini biasanya terjadi pada CPU yang suka terbuka casingnya, hal ini memberikan peluang masuknya hewan-hewan kecil seperti kecoa atau benda logam lainnya masuk kedalam motherboard dan menyebabkan konsletting

Bagaimanapun juga, hal kecil yang terjadi pada komponen elektronika komputer bisa berakibat fatal jika tidak segera ditanggulangi dengan tepat. Mudah-mudahan tulisan kali ini bermanfaat untuk mencegah kerusakan pada komputer anda. Terima kasih.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda. terima kasih.


Rabu, 10 Maret 2010

wallpaper PC gratis 2

wallpaper gratiskini kembali saya merilis wallpaper khusus untuk pengunjung setia blog tips komputer ini. seperti wallpaper sebelumnya, semua wallpaper disimpan dalam 1 file kompresan (ZIP) agar memudahkan anda dalam mendownload semua wallpaper tersebut hanya dengan sekali download.

tanpa berlama-lama, ayo download segera kumpulan wallpaper edisi kedua ini di sini.

sekali lagi gratiiiiss. semoga bermanfaat.


Selasa, 09 Maret 2010

Mengenal virus komputer

virus trojanSampai saat ini, "Virus komputer" masih menghantui di dunia komputer. Kerugian yang di sebabkannya tidak bisa dimaafkan lagi. Sudah jutaan korban yang merugi karenanya. Virus komputer sebenarnya bisa diatasi, caranya ialah dengan mengenal terlebih dahulu apa dan siapa dibalik virus tersebut.

Virus komputer adalah suatu program komputer yang menduplikasi atau menggandakan diri dengan menyisipkan kopian atau salinan dirinya ke dalam media penyimpanan / dokumen serta ke dalam jaringan secara diam-diam tanpa sepengetahuan pengguna komputer tersebut, bertujuan untuk emnganngu dan merusak komputer itu sendiri.

Virus yang pertama kali muncul di dunia ini bernama [Elk Cloner] lahir kira-kira tahun 1981 di TEXAS A&M. Menyebar melalui disket Apple II yang ada operating systemnya. Berselang satu tahun muncul virus pertama yang menginfeksi file. Biasanya yang diserang adalah file yang berekstensi *.exe Virus ini bernama [suriv].

Puncak serangan virus terjadi sekitar tahun 1995, yaitu saat virus menyerang perusahaan besar seperti Griffith Air Force Base, Korean Atomic Research Institute, NASA, IBM dll. Tahun 1995 dijuluki sebagai tahunnya para Hacker dan Cracker.

Pada awalnya virus menyebar melalui disket, namun perkembang teknologi komputer di manfaat kan oleh virus untuk meyebarkan dirinya. Virus mulai menyebarkan dirinya melalui internet. Dan bisa dikatakan internet merupakan sumber terbesar penyebaran virus. Selain itu virus pun bisa menyebarkan diri melalui removable disk seperti flashdisk.

Virus memiliki variasi yang berbeda-beda, diantaranya ialah Worm, Trojan dan Spyware. Ketiganya bisa merusak komputer yang diserangnnya sampai mati total.

Tanda-Tanda Komputer yang terkena serangan Virus Komputer diantaranya :

- Komputer berjalan lambat dari normal
- Sering keluar pesan eror atau aneh-aneh
- Perubahan tampilan pada komputer
- Media penyimpanan seperti disket, flashdisk, dan sebagainya langsung mengkopi file aneh tanpa kita kopi ketika kita hubungkan ke komputer.
- Komputer suka restart sendiri atau crash ketika sedang berjalan.
- Suka muncul pesan atau tulisan aneh
- Komputer hang atau berhenti merespon kita.
- Harddisk tidak bisa diakses
- Printer dan perangkat lain tidak dapat dipakai walaupun tidak ada masalah hardware dan software driver.
- Sering ada menu atau kotak dialog yang error atau rusak.
- Hilangnya beberapa fungsi dasar komputer.
- Komputer berusaha menghubungkan diri dengan internet atau jaringan tanpa kita suruh.
- File yang kita simpan di komputer atau media penyimpanan hilang begitu saja atau disembunyikan virus. dan lain-lain...

Cara yang paling ampuh agar kita tidak terkena virus komputer adalah dengan cara menginstall program komputer yang orisinil atau asli bukan bajakan yang tidak ditunggangi virus dan kawan-kawan, tidak menghubungkan komputer dengan jaringan atau internet, serta tidak pernah membuka atau mengeksekusi file yang berasal dari komputer lain.

Tetapi cara seperti itu tidak memungkinkan untuk kegunaan komputer masa kini. Karena baisanya kita memerlukan pertukaran data antar komputer. Oleh karena itu ada tips lain bagaimana cara mengatasinya, yaitu dengan menggunakan anti virus yang selalu ter-update. Tujuannya agar komputer kita aman dari serangan virus komputer dari luar. Mungkin ada dua artikel saya yang bisa sedikit membantu mengatasi virus, yaitu download antivirus gratis berkualitas tinggi dan cara mengatasi virus dari flashdisk. Semoga bermanfaat.

Sumber :

http://organisasi.org
http://www.resep.web.id
http://www.blogdokter.net

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda. terima kasih.

Senin, 08 Maret 2010

Komputer Rakitan VS Komputer Build up (Paketan)

komputer rakitan yang baikDiera 80-an kebawah, "komputer rakitan" belum setenar hari ini. Saat itu komputer build up masih merajai dunia komputer. IBM adalah salahsatu pabrik yang memproduksi komputer saat itu, kemudian menyusul yang lainnya seperti HP dan Apple.

Setelah ditemukannya komputer generasi ke empat dan model komputer PC (Personal Computer), maka harga komputer menjadi turun dan memungkinkan setiap orang dapat memilikinya.

Entah kapan awal mulanya komputer rakitan mulai dikenal di masyarakat. Yang membedakan komputer rakitan dengan komputer build up (paketan) adalah merek hardware yang digunakan. Komputer rakitan bisa memiliki beberapa merk dalam komponennya. Sedangkan komputer Build up hanya memeliki satu merek saja, yaitu merek pabrikannya.

Keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan. Komputer rakitan bisa dirakit sesuai kebutuhan dan keuangan kita. Sedangkan komputer build up memiliki komponen dan harga yang ditetapkan oleh pabriknya. Dari segi GARANSI, nampaknya komputer build up lebih unggul karena semua komponennya memiliki lama garansi yang sama. Sedangkan untuk komponen komputer rakitan, garansi berdasarkan masing2 hardware.

Kalau berbicara kualitas, komputer rakitan masih bisa bersaing tergantung siapa yang merakitnya. Orang yang sudah ahli bisa merakit komputer yang kualitasnya hampir sama dengan kualitas komputer build up. Akan tetapi kualitas komputer build up bisa lebih terjamin kayaknya.

Itulah sedikit cerita pertarungan komputer rakitan dengan komputer build up di kancah dunia komputer. Pilihan anda untuk menggunakan komputer mana yang akan diidolakan tergantung kepada budget dan kebutuhan anda terhadap komputer. anda pun bisa membaca cara merakit komputer hemat. Semoga bermanfaat.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda. terima kasih.

Minggu, 07 Maret 2010

Monitor LCD Murah, Kekurangan dan Kelebihannya

Foto LCD murahMonitor “LCD murah” merupakan solusi untuk mendapatkan komputer bergaya tapi hemat. Kelebihan monitor LCD ialah konsumsi listrik yang rendah serta tidak memakan ruang banyak. Kehadirannya mulai menggeser posisi monitor tabung (monitor CRT).

Harga monitor LCD memang masih melambung, akan tetapi semakin banyaknya monitor LCD ini diproduksi mebuat harganya turun relatif lebih murah. Dan ini merupakan kabar baik bagi mereka yang ingin mengganti monitor tabungnya dengan monitor LCD.

Monitor LCD murah memang sudah banyak di pasaran. Akan tetapi tidak ada salahnya kalau kita ketahui apa kelebihan dan kekuranganya. Disini kita diskusikan bersama.

1. Monitor LCD memiliki resolusi asli yang tetap. Artinya monitor itu akan bekerja dengan baik jika digunakan dalam resolusi bawaannya. Misalnya monitor LCD yang memiliki resolusi 1024x768, akan bekerja dengan baik dalam resolusi tersebut. Oleh karena itu anda harus jeli dalam memilih monitor LCD sesuai resolusi yang anda butuhkan. Kebanyakan LCD murah berukuran 14” yang kurang baik bekerja dalam resolusi 1024x768.

2. Kinerja monitor LCD diukur dalam seperseribu detik. Monitor LCD yang memiliki kecepatan lambat dalam menayangkan gambar dari CPU, akan terlihat ketika anda memainkan 3D game. Gambaran-gambaran kabur akan terlihat ketika anda menjalankan 3D game pada monitor LCD yang lambat. Kemungkinan monitor LCD murah tidak memiliki kecepatan secepat LCD yang agak mahal.

Oleh karena itu, Monitor LCD harus di sesuaikan dengan kebutuhan kita. Dan bisa dikatakan beruntung orang yang mendapatkan monitor LCD murah sekaligus kebutuhannya terpenuhi. Semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau mem-bookmark blog ini pada browser anda.

Jumat, 05 Maret 2010

Browser tercepat dari Opera versi 10.50

browser tercepat operaPada tahun 2010 ini, Opera merilis "browser tercepat" yang pernah ada di dunia internet. Browser tersebut adalah Opera versi 10.50 yang sedang bersaing dengan browser lainnya seperti mozila, IE, Google Chrome dll.

Browser Opera versi 10.50 ini diklaim Lars Boilesen (Opera CEO) sebagai browser tercepat pada sistem yang memakai sistem operasi Windows. Dilengkapi dengan tampilan baru dengan fitur yang disebut “private browsing” yang membedakannya dari Internet Explorer dan Incognito di Chrome.

Desainnya juga cukup menarik dan bisa menyatu dengan Aero Glass dan mendukung Aero Peek serta Jump Lists pada windows vista dan 7. anda bisa mendownloadnya langsung di download opera.

Browser tercepat ini memang memiliki banyak kelebihan, akan tetapi sebagaimana menurut pepatah, tak ada gading yang tak retak. Kekurangan dari browser ini saat menggunakan kecepatan turbo ialah kadang tampilan gambar yang tidak sempurna pada web yang banyak memuat gambar seperti facebook. Namun terkadang juga gambarnya tidak dapat tampil.

Browser ini cocok bagi anda yang hanya sekedar mencari informasi (text) tanpa memerlukan banyak gambar. Dan ini cocok untuk koneksi internet yang kurang cepat. Semoga bermanfaat.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau membookmark blog ini pada browser anda.


Kamis, 04 Maret 2010

Hati-hati membeli motherboard bekas

contoh motherboard bekasKetika kebutuhan akan komputer meningkat, “motherboard bekas” menjadi sebuah solusi untuk memiliki komputer dengan harga yang murah. Karena motherboard adalah salahsatu kompunen komputer yang memiliki harga yang cukup menguras kantong.

Tidak semua barang bekas bisa menjanjikan kualitas yang diinginkan. Begitu pun dengan motehboard bekas. Tidak setiap motherboard bekas itu bagus untuk kompter anda. Akan tetapi bagi anda yang ingin memiliki komputer murah dengan motherboard bekas, ada baiknya anda memperhatikan hal-hal berikut sebelum membeli moterboard bekas tersebut:

Pertama, perhatikan kondisi fisik motherboard bekas tersebut. Pastikan semua komponen lengkap seperti cipset, slot2 dll. Perhatikan apakah ada bekas solderan atau bau sesuatu yang terbakar pada bagian bawah motherboard. Motherboard yang bagus akan memiliki solderan yang masih utuh dan tidak ada bekas warna hitam terbakar pada bagian bawahnya. Cek pula slot memory, ATA/SATA, VGA dan PCI.

Kedua, cek semua port baik USB, PS/2, Sound (out put, in put dan mic), VGA (onboard), LPT dan LAN. Pastikan semuanya masih berfungsi dengan baik.

Ketiga, coba performa motherboard tersebut. Cek penyimpanan setting BIOSnya, jika tidak berfungsi coba ganti dengan batre yang baru, jika masih belum berfungsi itu artinya moterboardnya bermasalah. Selain itu coba install OS. Motherboard yang bagus akan meyelesaikan proses instalasi dengan baik tanpa bluescreen.

Itulah tips yang harus diperhatikan sebelum memilih moterboard bekas. Semoga bermanfaat.

Jika anda tertarik dengan artikel-artikel blog ini, jangan lupa untuk berlangganan update tips komputer terbaru atau membookmark blog ini pada browser anda.

Rabu, 03 Maret 2010

Tips Memilih Laptop Bekas

foto laptopMaraknya “laptop bekas” di pasaran menjadikan sebuah alternatif untuk memiliki sebuah laptop. Harganya yang sangat mahal, membuat hanya sebagian kecil orang yang memiliki laptop. Akan tetapi dengan adanya banyaknya laptop bekas membuat orang dipermudah untuk memiliki sebuah laptop.

Kelebihan laptop bekas ialah harganya yang miring atau murah. Akan tetapi kualitas menjadi taruhannya. Banyak laptop bekas yang bagus dilihat dari luar saja. Sedangkan dalamnya perlu dicek kembali. Berikut ini ada tips memilih laptop bekas sebelum anda membelinya.

1. Lihat casing laptop. Casing yang baret/tergores menunjukkan laptop tersebut kurang dirawat. Tentunya hal ini mempengaruhi bagian dalamnya. Apalagi bila sampai retak berarti laptop tersebut sudah pernah jatuh.

2. Lihat layarnya. Apakah ada goresan yang parah, adakah pixel yang mati. Karena layar pada laptop merupakan bagian yang mahal harganya jika rusak.

3. Lihat keyboardnya. Keyboard untuk mengetik juga tidak kalah pentingnya, harganya pun lumayan mahal. Karena itu perlu di cek satu persatu apakah masih berfungsi. Demikian juga dengan tombol fungsi (FN) dan tombol-tombol shortcut lainnya.

4. Cek baterainya. Baterai sangat penting digunakan pada saat berpergian, karena itu Anda harus mengecek baterai laptop bekas itu. Normalnya bisa bertahan antara 45menit-60menit dengan pemakaian ketik, baca dan mendengarkan musik.

5. Pastikan bahwa laptop tersebut masih ada spare partnya. Gunanya untuk memastikan bahwa spare part laptop itu masih diproduksi. Tidak lucu kan jika layarnya tiba-tiba rusak dan di Indonesia tidak ada yang jual.

Hal-hal barusan merupakan tips yang perlu diperhatikan saat memilih laptop bekas. Semoga bermanfaat. Silahkan baca juga Tips membeli laptop bekas. jangan lupa untuk berlangganan tips komputer lainnya langsung ke email anda.


Selasa, 02 Maret 2010

wallpaper PC gratis 1

wallpaper komputer gratisWallpaper adalah sebuah gambar yang mejadi latar belakang suatu objek, baik itu untuk rumah sampai gadget seperti komputer, handphone dll. Download paket kumpulan wallpaper yang eklusif, unik dan menarik. Bisa anda pilih sebagai wallpaper pada komputer anda.

Kumpulan Wallpaper tersebut di simpan dalam satu file agar lebih mudah untuk didownload. Bagi anda yang mau mendownloadnya bisa langsung ke 4shared dan dapatkan kumpulan wallpaper ini, GRATIS. silahkan download disini.

Berlangganan

masukan alamat email anda untuk mendapatkan update tips komputer terbaru lainnya disini :

Delivered by FeedBurner